Masihkah?

Ketika lentera mengubah hening
Setetes air menjelma doa
Di atas sajadah yang terhampar

Matahari masih berkelit
Tertutup awan
Seolah dilarang untuk bersinar

Bumi pertiwi masih kelabu
Dibalut mendung
Dan gemerisik angin topan

Indonesia
Masihkah kau merdeka?

Yogyakarta, 17 Agustus 2016

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BUAT PEREMPUAN PENYUKA AWAN

BANGSAL TANPA RUANG

SEMBAHYANG 2